
Sudah bulan Maret, nih, dan Anda masih menjalankan program diet sebagai salah satu resolusi tahun ini.
Tapi, belakangan Anda seperti bertemu terlalu banyak godaan? Ini dia 3 cara yang bisa membuat program diet Anda tetap lancar.
1. Tetap termotivasi
Motivasi adalah modal Anda dalam menjalani program diet, seberapa lama pun yang Anda tentukan. Namun jika motivasi luntur atau kabur, Anda akan sulit melanjutkan program diet ini.
Sekarang Anda bisa men-download aplikasi yang membantu Anda tetap termotivasi. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mencatat makanan yang Anda konsumsi, olahraga yang Anda lakukan; dengan kata lain, progres Anda bisa dicek tiap hari.
Tahu kalau sudah berat badan sudah turun 5 kg dalam tiga bulan pasti memotivasi Anda untuk tetap mengurangi ngemil, kan?
2. Bawa makanan sendiri
Masaklah bekal makan siang Anda sendiri, agar Anda tahu berapa kalori yang masuk tiap hari. Anda bisa memesan katering diet, namun luangkan satu atau dua hari seminggu (misalnya pada weekend) untuk memasak makanan sendiri. Nikmati prosesnya, agar Anda lebih menghargai program diet Anda.
Anda bisa mencari resep-resep diet yang mudah diaplikasikan di rumah di Facebook atau Instagram. Bisa juga browsing di website gaya hidup sehat. Intinya, banyak banget, kok, ide resep untuk dicoba. Anda juga bisa mencari ide di kanal YouTube Primarasa ini.
3. Jangan kebablasan saat makan di luar
Poin ketiga ini adalah godaan terbesar Anda selama melakukan program diet. Anda mungkin memilih resto yang tidak memakai MSG. Tapi, Anda lupa kalau makan di luar biasanya juga terlalu banyak sodium dan gula.
Pilihlah resto yang menyediakan makanan yang lebih sehat. Kaya sayur, dibuat dari bahan segar, dan sebaiknya, sih, tidak digoreng.
Cek di aplikasi review resto yang menyediakan makanan (lebih) sehat. Seandainya Anda 'terjebak' hang out di resto yang menunya melenceng dari program diet Anda, tak usah merana karena tidak makan. Pilih salad atau protein yang direbus.