
Drama Korea bergenre slice of life dengan latar belakang kehidupan para dokter dan pasien mereka, "Hospital Playlist," makin sukses di season 2.
Ditayangkan seminggu sekali tiap Kamis (berbeda dari drakor yang umumnya tayang dua kali seminggu), "Hospital Playlist 2" yang terdiri atas 12 episode ini memantapkan diri jadi salah satu drakor paling sukses di tahun 2021.
Tak tayang sama sekali di minggu ini memang bikin kita gemas; penasaran banget dengan kelanjutan kisah kelima Kimtokoh utama drakor ini, yaitu Lee Ik-jun (Cho Jung-seok), Ahn Jeong-won (Yoo Yeon-seok), Jun-wan (Jung Kyung-ho), Yang Seok-hyeong (Kim Dae-myeung), dan Chae Song-hwa (Jeon Mi-do).
Jika Anda penonton setia "Hospital Playlist 2" (walau baru merampungkan nonton maraton season 1 di bulan Juli), apa, sih, yang paling bikin penasaran dan sangat ditunggu-tunggu dari "Hospital Playlist 2," terutama untuk tiap tokoh utama?

Saya melakukan survei kecil-kecilan dengan teman-teman yang setia nonton kehidupan para dokter di Yulje Medical Center itu, dan inilah hal-hal yang paling bikin mereka penasaran dari "Hospital Playlist 2" yang bisa Anda tonton di Netflix.
Foto: tvN
Penasaran hal yang paling ditunggu dari Ik-jun?