
Bagi Eva Celia, aktris dan penyanyi, merias wajah itu penting untuk menonjolkan fitur wajah terbaik.
Meski Eva terlihat cantik tanpa makeup (thanks to her mom's gene!), merias wajah harus ia gunakan sebelum keluar rumah.
Ada lima produk yang jadi andalan Eva dalam berdandan sendiri. Anda juga bisa mencobanya.
1. Penjepit bulu mata
Eva cepat menjawab penjepit bulu mata atau eyelash curler ketika saya menanyakan produk yang wajib ia gunakan. Eva mempercayakan bulu matanya agar terlihat lentik sepanjang hari dengan produk dari Shu Uemura. Mata cantiknya pun lebih hidup.
2. Maskara
Agar lebih maksimal, dan mata semakin berbicara, menggunakan maskara adalah wajib hukumnya. Dan menggunakan maskara yang waterproof tentunya wajib dalam musim hujan seperti sekarang.
3. Eyeliner
Agar terlihat tetap natural, Eva memilih untuk menggunakan eyeliner tidak begitu tebal. Aksen garis hitam tipis pada kelopak mata Anda pun bisa mengubah tampilan keseluruhan wajah Anda.
4. Blush
Yap, saya juga menggunakan blush untuk menyulap muka pucat menjadi lebih segar. Pilih blush dengan warna yang terlihat natural pada wajah Anda. Saran saya, oranye atau coral untuk kulit sawo matang. Merah muda bagi pemilik kulit putih.
5. Lipstik
Kulit seperti Eva pas sekali dipadankan menggunakan lipstik dalam warna terakota. Eva pun lebih suka tampilan segar, segar, namun tidak berlebih.
Foto: Shinta Meliza