
Jika Anda selingkuh dan tidak ketahuan oleh pasangan, haruskah Anda mengakui perselingkuhan itu kepada pasangan?
Menurut psikiater Scott Haltzman, pengarang buku The Secrets of Surviving the Infidelity, semua terserah Anda, dan tergantung dari perselingkuhan itu sendiri.
Jika Anda berselingkuh bertahun-tahun yang lalu, atau itu hanya cinlok, dan Anda tak melakukannya lagi atau jauh dari kesempatan untuk melakukannya, lebih disimpan saja daripada jadi masalah besar.
Namun jika perselingkuhan itu terus-menerus, bahkan jika berakhir Anda selingkuh lagi dengan yang lain, maka ada yang salah dengan hubungan Anda dan pasangan. Dan masalah ini yang harus diselesaikan dahulu.
Jika Anda memutuskan untuk mengaku, entah daripada ketahuan lebih dulu atau karena merasa bersalah, inilah langkah-langkah yang sebaiknya Anda lakukan.
1. Lakukan di rumah
Jangan di restoran atau tempat publik lain. Dengan demikian, pasangan Anda bisa mengekspresikan kemarahannya, atau apa pun emosinya, saat mendengar pengakuan Anda.
2. Minta maaf
Awali dengan minta maaf, sebagai tanda Anda menyesali perselingkuhan ini. Jika tanpa permintaan maaf, berarti Anda tidak menghargai pasangan dan hanya mengaku agar ia tidak 'ketinggalan informasi'.
3. Tak usah bertele-tele tapi peduli perasaan pasangan
Meski Anda 'mengemasnya' dalam bahasa yang formal, lemah lembut... tetap saja pengakuan ini menyakiti hati pasangan Anda. Ia dikhianati, merasa pria yang lemah, dan sedih.