Di Fashion Atrium Senayan City pada Jumat, 28 Oktober 2016, Carlo Rino menampilkan koleksi tas dan sepatu terbaru yang pas menemani aktivitas santai Anda.
Brand asal Malaysia ini juga merayakan hari jadi ke-30 di industri fashion. Desain tas dan sepatu cocok untuk anak muda yang stylish, tapi beberapa desain pas untuk gaya kasual wanita matang juga.
Sepatu didominasi straps dalam warna basic seperti hitam dan putih. Sementara koleksi tas yang tampil di runway penuh warna dan motif, termasuk motif logo. Model tas beragam; dari body bag, handbag, hingga tote bag.
Koleksi terbaru Carlo Rino juga bisa Anda dapatkan mulai November di butik baru Carlo Rino di Lotte Shopping Avenue, Jakarta.
Foto: Image.net/Jakarta Fashion Week 2017