
1 & 2. JEONG RO-SA dan JO YOUNG-HYE
Ngaku, deh, meski tidak selalu muncul di tiap episode, kehadiran Ro-sa (Kim Hae-sook), ibu Jeong-won, dan Young-hye (Moon Hee-kyung), ibu Seok-hyeong, ini selalu mencuri perhatian.
Keduanya sama-sama menjanda (meski pengalaman dengan suami masing-masing bertolak belakang), dan sangat perhatian pada kehidupan anak-anak mereka. Satu lagi, keduanya benar-benar menantikan kehadiran cucu!
Saat bertemu dan bergibah seputar kehidupan anak mereka (yap! Ortu kita kemungkinan besar juga demikian, he he), mereka seperti yin-yang. Jika Young-hye terlalu berprasangka akan sesuatu (meski bisa jadi begitu kenyataannya), Ro-sa akan mengademkan suasana dengan komentar netral.
Tentu saja penonton penasaran menunggu reaksi mereka; bagaimana Ro-sa menanggapi Gyeo-ul, kekasih Jeong-won, sampai Jeong-won batal jadi pastur, atau seperti apa reaksi Young-hye jika tahu Min-ha naksir Seok-hyeong, he he....

3. HEO SEON-BIN
Tak banyak muncul di season 1, di season 2 tokoh Seon-bin (Ha Yoon-kyung) mulai banyak berperan, apalagi dia menjadi tangan kanan Song-hwa. "Hospital Playlist 2" menampilkan karakter Seon-bin yang lebih percaya diri dalam menangani pasien sulit.
Bukan itu saja, di season 2, Seon-bin juga digambarkan makin percaya pada keputusannya dalam menangani pasien, dan saat berkomunikasi dengan senior yang mencari enak sendiri.

Saran Song-hwa agar Seon-bin lebih berani speak up juga membuatnya bisa mantap menentukan kelanjutan hubungannya dengan sesama dokter, Seok-min.
Dua tokoh wanita ini selalu ditunggu-tunggu!