
Dari Jakarta, Gunung Padang bisa menggunakan kendaraan pribadi. Jarak Jakarta menuju Cianjur sekitar 165 km. Saya beserta rombongan menempuh waktu sekitar 2,5 jam hingga tiba di desa Cimanggu, Cianjur. Saat tiba, saya beserta rombongan disambut oleh Abah Dadi, kepala guide Gunung Padang yang juga penduduk lokal dan sesepuh di desa tersebut. Kami beristirahat sebentar sambil minum teh hangat dan makan camilan yang terbuat dari bahan dasar ubi.
Setelah itu, kami diajak oleh Abah Dadi, untuk trekking melihat pohon nira di hutan. Abah kemudian menjelaskan bagaimana cara dan proses yang dilakukan oleh penduduk lokal untuk membuat gula aren atau lebih dikenal dengan gula merah dari pohon nira.

Selanjutnya, kami melanjutkan perjalanan ke Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Cimanggu. Di sekolah tersebut, kami mengajari para siswa menggambar dan mewarnai, membacakan cerita dari buku yang kami bawa dan sumbangkan, menanam pohon, membersihkan sekolah, serta merapikan perpustakaan.
Senang sekali melihat adik-adik di sekolah ini semangat membaca buku dari kami. “Kami bersemangat sekali ada kunjungan seperti ini karena bisa membantu anak-anak senang di sekolah. Apalagi, kami bisa mendapat tambahan buku-buku untuk koleksi perpustakaan,” ujar sang Kepala Sekolah. Lebih mengharukan lagi, salah seorang anak, diam-diam menulis surat kepada kami, mengucapkan terima kasih dengan sederhana. Hal kecil yang membuat hati saya terketuk untuk bisa terus berbagi.